Pembuatan dan Penyerahan Teklonogi Tepat Guna (TTG) di Desa Cabbiya


Salah satu alat yang paling penting untuk menjaga kebersihan adalah ketersediaan tempat sampah. Namun keberadaannya kadang membuat repot dan menjadikan tangan kita menjadi kotor khususnya pada tempat sampah yang ada penutupnya. Pada kali ini kami akan menjelaskan sedikit hal mengenai cara membuat tempat sampah otomatis dengan Arduino. Dengan teknologi ini, membuang sampah adalah hal yang sangat praktis dilakukan karena ketika kita mendekati tempat sampah tersebut, secara otomatis penutup tempat sampah akan terbuka sehingga tangan kita tetap terjaga kebersihannya. Adapun details cara pembuatan tempah sampah otomatis menggunakan Arduino akan kita bahas dengan details seperti dibawah ini.

Sistem Kerja Tempat Sampah Otomatis Dengan Arduino
Pada alat yang telah dirancang ini digunakan untuk membuang sampah. Alat ini dapat bekerja secara otomatis dengan bantuan sensor. Alat ini menggunakan sensor ultrasonic, sensor ultrasonic sendiri digunakan untuk mengukur jarak orang yang akan membuang sampah. Pada saat jarak kurang dari 30 cm maka sensor ultrasonic akan mengirimkan data ke motor servo. Setelah data diterima maka motor servo akan membuka 180˚ kemudian tutup sampah akan terbuka.
Setelah itu sensor ultrasonic akan membaca jarak lebih dari 30 cm lalu akan mengirimkan data tersebut ke motor servo. Setelah menerima data dari sensor ultrasonic maka motor servo akan kembali menutup kembali ke posisi awal 0˚. Jadi pada saat orang membuang sampah maka penutup tong sampah secara otomatis akan terbuka selama 3 detik dan tong sampah akan menutup kembali secara otomatis.


Peralatan dan komponen yang digunakan pada Tempat Sampah Otomatis Dengan Arduino
• 1 buah Arduino Nano
• 1 buah Sensor Ultrasonic
• 1 buah Step Down
• 1 buah Motor Servo
• 1 buah Button Switch

No comments:

Post a Comment